Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.

Translate

Dari Mana Datangnya Ide?

Ide datang bisa dari mana, dan kapan saja! Ketika di perjalanan, saat mengajar, mandi, tidur, nongkrong, bahkan (mungkin) saat asyik be'ol. Jujur saja, yang terakhir inilah yang sering aku alami!

Masalahnya adalah apa tindakan selanjutnya yang akan kita ambil. Membiarkan ide itu berlalu begitu saja, atau kita akan berbuat sesuatu. Mudah-mudahan anda tidak termasuk yang pertama.



## Ide bisa datang dari hasil pengamatan.
## Ide bisa datang berdasarkan pengalaman diri sendiri.
## Ide bisa datang dari minat & hobby yang kita kerjakan.
## Ide bisa muncul dari ketrampilan yang kita miliki.

Aku punya kebiasaan membawa buku catatan kecil untuk mencatat ide-ide yang sering melintas di benak begitu saja. Aku bisa membukanya lagi kapan saja, dan memikirkan kembali ide-ide itu untuk sebuah tindakan yang mungkin akan aku ambil.

Yang pernah aku baca nih, kekuatan sebuah ide bukan terletak pada simpel atau kompleksnya ide itu, namun lebih pada kemampuan kita untuk mewujudkannya menjadi karya nyata!


1 Komentar untuk "Dari Mana Datangnya Ide?"

Yupz... 100 buat Pak Wawan, tapi yang 200 masih buat saya, Pak.... hehe...
Dan ide tu gak kan pernah ada habisnya.....

Kok Pak Wawan jarang menulis leh Pak???? :)

Back To Top