Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.

Translate

Simulasi Media Pengganti TIK di Kurikulum 2013

Kurikulum 2013 SMA sudah berjalan hampir satu semester, dan rasa galau akan belum adanya pengganti yang pasti untuk TIK masih saja menyelimuti benak rekan-rekan guru mata pelajaran tersebut yang tergabung dalam MGMP TIK SMA BLORA. Senasib dengan TIK di SMA, mata pelajaran KKPI yang diajarkan di SMK juga ditiadakan, dan sebagai penggantinya adalah Simulasi Digital. Sementara untuk jenjang SMA, desas-desus yang saya dengar adalah Simulasi Media. Meskipun hanya berbeda pada suku kata belakangnya, namun saya pikir esensinya sama saja.

Apakah Tepatnya Simulasi Media Ini?

Kata "simulasi" mengandung pengertian suatu proses peniruan  dari sesuatu yang nyata beserta keadaan sekelilingnya. Perhatikan gambar berikut:


Gambar diatas adalah simulasi kerja mesin uap. Ketika kita harus mengajarkan materi pembelajaran terkait dengan cara kerja mesin uap, tentu saja tidak mungkin kita membawa sebuah mesin uap sungguhan di depan kelas, bukan? Nah, simulasi dapat menggantikannya. Sedangkan "media" merupakan sarana komunikasi dalam bentuk cetak maupun audio-visual, termasuk teknologi perangkat kerasnya. Didalam dunia pembelajaran, media adalah teknologi pembawa pesan yang dapat dimanfaatkan untuk keperluan pembelajaran. Bisa dikatakan media sebagai perluasan dari guru.



Mengenal Beberapa Jenis File

Mengenal Beberapa Jenis File

File Berektensi CSV

File CSV (Comma Separated Value) mengandung data dengan setiap potongan data yang berdekatan dengan koma. Setiap baris didalam file tersebut merupakan sebuah record. File CSV dapat diimpor oleh program Spreadsheet, termasuk Microsoft Excel dan Google Docs. Program Spreadsheet juga dapat mengekspor informasi kedalam file berformat CSV.

File CSV sangat bermanfaat karena mereka mudah dibaca. File CSV dapat digunakan didalam sistem operasi Macintosh, Windows maupun Linux.

File Berekstensi DAT

DATA - File data, merupakan benar-benar file data generik yang dibuat dengan aplikasi tertentu dan data akan menjadi berformat biner atau pula teks. Untuk mengakses file DAT perlu memakai aplikasi khusus yang digunakan untuk membuatnya. Meskipun demikian file DAT berbasis teks dapat dilihat memakai sembarang aplikasi text editor.


Mengenal Port Komputer

Port PS/2

Port ini untuk hubungan ke piranti Mouse dan keyboard, sehingga pada panel belakang CPU terdapat dua buah port PS/2. Kedua port dibedakan atas warna yang tertera pada port-port itu. Port PS/2 untuk Mouse berkode warna hijau, sedangkan port PS/2 untuk Keyboard berkode warna ungu.
Port PS/2 untuk Keyboard dan Mouse
Port PS/2 untuk keyboard dan Mouse
Demikian pula konektor-konektor pada piranti Mouse dan Keyboard, keduanya juga berkode warna yang sesuai dengan kode warna pada port PS/2.
Konektor PS/2
Konektor PS/2

Port Display

Port diplay untuk menghubungkan piranti penampil ke CPU. Piranti yang dimaksud dapat berupa Monitor atau LCD Projector. Umumnya port ini berkode warna biru.

Port VGA atau Port Display Adapter
Port VGA atau Port Display Adapter

Port Catudaya Listrik

Port catudaya listrik merupakan bagian dari Power Supply Unit (PSU). Piranti ini terpasang didalam CPU. Fungsi dari piranti ini adalah sebagai penyalur daya listrik ke seluruh perangkat yang ada. Umumnya terdapat dua macam port catudaya, pertama yang berjenis male dan kedua yang berjenis female.
Port catudaya jenis male menyalurkan tenaga listrik dari sumber listrik ke CPU, sedangkan port catudaya jenis female menyalurkan daya listrik ke piranti monitor.

Port Catudaya Listrik
Port Catudaya Listrik

Back To Top